Forum Mahasiswa Lombok Timur Gelar Discussion Club Mengenai Peran Pemuda Menjelang Pemilu 2024

Forum Mahasiswa Lombok Timur Gelar Discussion Club Mengenai Peran Pemuda Menjelang Pemilu 2024
Kegiatan Disccion Club yang dihadiri oleh Pejabat Bupati Kabupaten Lombok timur, Kapolres Lombok timur dan 24 Lembaga pemuda yang ada di kabupaten Lombok timur.

Lombok Timur, REDAKSIMEDIALOMBOK.COM - Forum Mahasiswa Lombok Timur (Formastim)  mengadakan Discussion Club dengan tema “Peran Pemuda dalam Menjaga Kondusivitas Daerah Menjelang Pemilu ” di Kopi Sinergi, Sawing, pada Sabtu, 21 Oktober 2023, pukul 16.00 WITA. 


Diskusi ini merupakan bagian dari agenda kondisional dari sosial politik Formastim Lombok Timur yang berfokus pada isu-isu strategis yang berkaitan dengan pemilu 2024 mendatang.


Dalam diskusi, Formastim mengundang dua narasumber, yaitu Pejabat Bupati Lombok Timur, Drs. H. M. Juaini Taufik, M.Ap dan Kapolres Lotim, AKBP Hery Hendra Cahyono, S.H., S.IK., M.H. yang dihadiri 24  lembaga pemuda Lombok Timur.

Diskusi ini dipantik langsung oleh Ketua Umum Formastim Abdul Hafidzirahman dan dimoderatori oleh Kadep Sosial Politik Formastim, Arfizi Mita Raga Seprian.


Kadep Sosial Politik Formastim, Arfizi Mita Raga Seprian, mengatakan bahwa diskusi ini merupakan salah satu agenda kondisional dari sosial politik Formastim Lombok Timur yang bertujuan untuk mencerdaskan pemuda di daerah Lombok timur. "Pemuda adalah pemegang DPT tertinggi di Lombok Timur. Inilah urgensi dan atensi kita bersama dalam menjawab peran pemuda dalam menjaga kondisi daerah," ujarnya, Saat diwawancarai oleh Tim Redaksi Media Lombok, pada Sabtu (21/10/2023)


Ia menambahkan bahwa diskusi ini diarahkan sesuai dengan tema peran pemuda. "Kami telah mengundang sekitar 24 lembaga pemuda di Kabupaten Timur untuk hadir pada kesempatan ini. Selain itu, ada internal formastim yang juga kami undang," katanya.


Arfizi Mita Raga Seprian juga menyampaikan tiga harapan dari diskusi ini. "Harapan kami adalah tiga hal. Pertama, lebih mendekatkan pemuda kepada pejabat di Kabupaten Lombok Timur. Kedua, membuat pemuda lebih sadar terhadap permasalahan yang ada di Lombok Timur menjelang Pemilu. Dan ketiga, kami berharap pejabat di Kabupaten Lombok Timur dapat mendengar apa yang sebenarnya kita inginkan menjelang Pemilu," tuturnya.



Sementara itu, diskusi berjalan dengan hikmat dan interaktif. Para peserta memberikan pertanyaan dan tanggapan kepada dua narasumber terkait permasalahan yang ada menjelang Pemilu. 


Diskusi diakhiri dengan sesi foto bersama antara peserta, narasumber, dan panitia.

© 2023 PT. Selaparang Media Utama. All Rights Reserved